Renovasik - Urusan Renovasi Jadi Asik

Sambut Hari Raya Idul Fitri - 6 Cara Menata Rumah Supaya Lebih Menarik!

Hari Raya Idul Fitri adalah momen yang dinantikan oleh banyak umat Muslim di penjuru dunia, terutama juga di Indonesia.

Momen ini adalah waktunya untuk berkumpul dengan keluarga besar, sanak saudara, tetangga maupun para sahabat.

Untuk mempersiapkan kehangatan hari lebaran ini, tidak jarang banyak orang yang sibuk menata ulang berbagai sudut ruangan.

Hal ini mereka lakukan supaya tampilan rumah menjadi terlihat lebih apik dan menarik. Lebih cantik dan juga nyaman.

Nah, bagi Sahabat RenovAsik yang masih bingung untuk menata bagian rumah dari mana, Kamu bisa mengikuti 6 cara dibawah ini.

1. Singkirkan Barang Yang Sudah Tak Terpakai
Pertama, sortirlah semua barang yang tersimpan di rumah yang masih bisa digunakan dan yang sudah tidak terpakai lagi.

Kamu bisa memulainya dari memeriksa meja, laci, lemari untuk melihat barang yang sudah lama tidak digunakan.

Barang yang sudah tidak digunakan dan masih layak pakai bisa kamu donasikan atau kamu berikan kepada mereka yang membutuhkan.

Dengan menyingkirkan barang yang sudah tak terpakai, kamu bisa memberikan ruang untuk barang lain dan membuat ruangan terlihat lebih rapi.

2. Periksa Ruangan Satu per Satu
Untuk sebagian orang, menata hunian dapat membuat hari-hari seseorang menjadi stres dan penuh dengan tekanan.

Oleh sebab itu, kamu bisa memulainya dari hal kecil, misal dengan melakukan pemeriksaan ruangan secara satu per satu.

Terlebih dahulu, Kamu bisa memilih ruangan utama atau ruangan terpenting untuk ditata, contohnya ruang tamu atau ruang makan.

Apa pasalnya? Karena, disaat lebaran datang, kedua ruangan inilah yang kerapkali digunakan untuk menyambut tamu.

Setelah selesai menata, Kamu dapat melanjutkan untuk menata kamar tamu untuk menyambut saudara yang akan menginap di rumah

3. Hindari Meletakkan Barang Sembarangan
Salah satu hal yang membuat rumah hunian menjadi berantakan adalah kebiasaan meletakkan barang sembarangan.

Oleh sebab itu, disaat Kamu akan meletakkan barang, usahakan untuk meletakkan benda tersebut ditempat yang semestinya.

Tipsnya simpel saja, Kamu bisa meluangkan waktu sejenak untuk meletakkan barang tersebut ditempat yang seharusnya.

Dengan menempatkan barang ditempat yang semestinya, akan memudahkan Kamu ketika sedang mencari barang tersebut lagi.

4. Menambahkan Dekorasi di Ruang Tamu
Supaya rumah terlihat lebih apik dan menarik disaat lebaran tiba, Kamu bisa menambahkan dekorasi pada ruang tamu.

Di ruangan ini, Kamu bisa menambahkan dekorasi-dekorasi seperti hiasan dinding, foto-foto keluarga, lukisan atau kaligrafi.

Tidak hanya menambah dekorasi, kamu bisa menambah cantik ruang tamu dengan mengecat ulang dindingnya dengan warna yang menarik.

Supaya lebih hemat biaya, kamu bisa mengecat sendiri rumah bersama-sama anggota keluarga lainnya, ini akan menambah keakraban.

5. Merapikan Ruang Dapur
Salah satu ruang penting dalam hunian lainnya yang layak dirapikan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri adalah dapur.

Untuk itu, alangkahbaiknya Kamu segera merapikan dapur, maupun merombak atau merenovasi ruangan supaya terlihat lebih modern.

Secara simpel, Kamu bisa mengubah dapur dengan meletakkan alat masak di rak yang menggantung indah di tembok.

Selain itu, kamu juga bisa menyesuaikan warna cat dapur sesuai dengan tema rumah yang sedang diusung.

6. Amati Lagi Ruang Setelah Ditata
Setelah menata ruangan, kamu perlu mengamati ulang semua yang telah kamu lakukan. Apakah ruangan sudah benar-benar rapi, atau belum.

Lakukan cek dan ricek untuk kembali memastikannya. Jika belum, kamu bisa memulai untuk menata ulang kembali.

Selain itu, Kamu bisa menambahkan lagi dekorasi, atau menambahkan ruang penyimpanan/storage tambahan.

Nah, itulah enam cara yang bisa kamu lakukan untuk menata rumah dalam menyambut hari raya Idul Fitri yang sebentar lagi tiba.

Semoga bisa membantumu ya…