Renovasik - Urusan Renovasi Jadi Asik

Kreatif! 5 Benda Berunsur Cokelat Yang Bikin Rumah Berlatar Putih Jadi Instagramable

Adakah Sahabat disini yang suka dengan interior palet berwarna lembut seperti perpaduan warna putih, cokelat dan elemen bergaya minimalis?

Suasana desain interior dengan kombinasi palet warna-warni seperti ini adalah salah satu pilihan populer yang diminati oleh masyarakat Indonesia saat ini.

Tren ini dimulai dari popularitas gaya minimalis Jepang yang sering menampilkan elemen putih pada lantai atau kerangka jendela kayu berwarna cokelat.

Penampilan yang selalu terlihat modern ini semakin dikenal oleh publik berkat pengaruh para influencer dekorasi hunian di media sosial, terutama Instagram.

Berangkat dari sini, RenovAsik melihat bahwa rumah yang instagramable bisa tercipta secara kreatif dengan penggunaan unsur cokelat pada interior.

Lalu, lima benda berunsur cokelat apa saja yang bisa Sahabat RenovAsik aplikasikan yang bikin rumah berlatar putih jadi lebih instagramable?

1. Headboard Gantung
Penyuka gaya minimalis kadang memilih untuk tidak menggunakan kerangka tempat tidur yang berkesan besar dengan headboard yang tinggi.

Jika Anda termasuk golongan yang satu ini, gagasan ini layak untuk dicoba, yaitu memisahkan antara kerangka kasur dan headboard.

Yes. Anda bisa meletakkan headboard kayu beranyam yang seolah-olah tergantung dan menempel pada dinding ruang kamar.

Paduan warna natural dari keduanya, seketika akan memberikan sentuhan lembut bagi interior kamar tidur yang berlatar serba putih.

Idealnya, Anda bisa memilih kayu headboard berketebalan sama dengan kayu pada bagian kerangka kasur yang menempel kedinding.

Karena apa? Apabila ukuran headboard lebih tebal, posisi kasur menjadi kurang presisi dan mudah untuk tergeser.

Jika Anda concern terhadap kebersihan, maka Anda bisa memilih kerangka kasur yang memiliki ukuran panjang lebar sama dengan ukuran kasur.

Dengan demikian, hal ini akan memudahkan Anda untuk menggeser ranjang disaat ingin membersihkan kotoran dn debu dari bawah headboard.

2. Meja Makan Bergaya Shabby Chic
Apabila Sahabat termasuk penyuka desain interior bergaya American Classic dan Shabby Chic, meja makan berukuran besar dengan detail kaki bergaya klasik bisa menjadi daya tarik di ruang makan.

Kehadiran meja kayu ini akan memberikan kesan rustic serta kesan lebih membumi bagi ruangan berlatar serba putih, yang seringnya dilengkapi dengan profil-profil pada sambungan diantara dinding dan lantai, maupun dinding dan langit-langit.

Agar tidak terkesan muram dan suram, Anda dapat berkreasi dengan memilih kursi makan bermotif untuk melengkapi keindahan ruang makan.

Contohnya, motif gingham pada kursi yang berwarna putih dan hijau yang akan membuat kombinasi manis antara furnitur dan tanaman hias diatas meja.

3. Langit-Langit Kayu
Selain diterapkan pada lantai, motif kayu juga bisa diaplikasikan pada bagian atas ruangan, yaitu pada langit-langit rumah.

Jika Anda memutuskan menggunakan plank, pilihlah yang tipis dan ringan. Dengan arah yang tegak lurus menghadap balok di langit-langit.

Apabila material serupa juga diaplikasikan pada lantai, maka Anda bisa menerapkan arah yang sama dengan langit-langit agar ruangan menjadi terkesan luas.

Pilihan kayu terbaik yang bisa Anda gunakan untuk plafon atau langit-langit ini adalah kayu ulin. Kayu jenis ini tidak gampang termakan rayap atau serangga.

4. Rak Dapur Dari Kayu
Umumnya, gagasan peletakan rak dapur kayu ini untuk salah satu sudut dapur di rumah hunian Anda.

Instalasi rak dapur dari kayu ini cocok bagi ruangan yang tidak terlalu tinggi (umumnya memiliki tinggi berkisar 2,7 – 3 meter).

Selain membuat dinding berkesan lebih lapang, kehadiran rak ini membuat dapur terhindar dari kesan yang sempit.

Rak seperti ini juga lebih tepat digunakan bila dinding ruang dapur dilapisi dengan subway tile atau bata tempel.

Selain berfungsi untuk menaruh peralatan dapur, motif rak kayu pada dinding akan terlihat menambah nilai estetika pada ruang dapur.

5. Slatwall
Pernahkan Anda menemukan dinding yang terlihat terlalu simpel, namun ketika diletakkan furnitur akan membuatnya terkesan sempit atau sumpek?

Jika pernah. Atau bahkan terjadi di rumah Anda, salah satu solusi yang bisa Anda coba adalah menggunakan panel slatwall.

Biasanya, panel ini terbuat dari plywood atau MDF. Panel ini terdiri dari beberapa balok yang tersusun sejajar dan diterapkan dengan arah vertikal pada dinding.

Tidak hanya untuk melapisi dinding, penambahan beberapa hook pada slatwall berfungsi untuk menggantung aksesoris pakaian seperti topi, selendang, dan bahkan kunci rumah.